KARYA ILMIAHLINGKUNGAN BISNIS "BISNIS KEBAB BUAH"

KARYA ILMIAH PELUANG BISNIS

"BISNIS KEBAB BUAH"


Disusun oleh:
Nama : Muh.Zulfian
NIM : 15.11.9252
Kelas : 15-S1-TI kelompok J


PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA (TI)
STMIK AMIKOM YOGYAKARTA




ABSTRAK
Karya ilmiah ini dibuat dengan tujuan agar pembaca mendapatkan informasi tentang bagaimana mendapatkan uang dengan bisnis kecil sebagai peluang usaha yang menguntungkan. Pasti banyak orang yang suka makan kebab dan pasti sudah tahu isi dari kebab, daging, sayuran dan saus adalah isi dari kebab. Dan usaha kebab berisikan daging pasti sudah banyak. Dengan sedikit inovasi kebab yang berisikan daging dan sayur akan diganti dengan buah, karena masih jarang orang yang berpikiran untuk berbisinis ini maka peluangnya sangat bagus. Dengan modal yang tidak terlalu banyak akan mendapatkan hasil yang besar.



ISI
Sebelum memulainya saya akan menjelaskan terlebih dahulu manfaat buah. 
Manfaat buah untuk kesehatan tubuh ada banyak sekali, berikut adalah beberapa manfaat buah yang sangat baik untuk tubuh dan manfaat yang global yang dimiliki oleh beragam jenis buah yang ada di berbagai belahan dunia.
Berikut manfaat buah untuk kesehatan tubuh kita.
  1. Makan buah secara rutin dapat mencegah penyakit jantung.
  2. Makan buah secara rutin dapat juga mencegah serangan kerusakan hati dan stroke..
  3. Mengkonsumsi beberapa jenis buah juga dapat mencegah penyakit kanker.
  4. Buah dapat juga dijadikan sebagai diet alami yang dapat mencegah kolestrol jahat yang dapat menyerang tubuh kita.
  5. Buah juga dapat mencegah tekanan darah tinggi.
  6. Buah juga memiliki antioksidan yang dapat menjaga kekebalan tubuh kita.
  7. Buah kaya akan vitamin, mineral, dan zat penting lainnya sehingga dapat menjaga kebugaran tubuh.
Dengan beberapa informasi tentang manfaat buah diatas sudah jelas selain enak, buah juga sehat dan itu merupakan keuntungan bagi siapapun. Maka dari itu saya akan memberikan contoh resep kebab buah.

Bahan Kebab Buah

  • 2 lembar kebab atau tortilla
  • 25 gram apel malang yang dipotong bentuk dadu
  • 25 gram melon yang dipotong bentuk dadu
  • 50 gram nanas yang dipotong bentuk dadu
  • 25 gram tomat, pisahkan kulit dan bijinya
  • 4 buah strawberry, potong menjadi dua bagian
  • 3 helai daun lettuce

Bahan Saus Kebab Buah

  • 20 gram buah strawbery segar
  • 20 gram buah tomat buah segar
  • Gula pasir secukupnya
NB : Bebas memilih buah-buahan yang disuka untuk dimasukan kedalam resep.


Cara Membuat Saus buah

  1. Ambil buah strawbery dan tomat kemudian anda masukan dalam blender. Tambahkan gula secukupnya, lalu blender hingga semua bahan halus dan tercampur rata.
  2. Setelah saus jadi anda angkat kemudian sisihkan dalam wadah lainnya.
  3. Untuk saus sendiri sebenarnya anda bisa menggunakan saus yang sudah jadi, bisa anda dapatkan di supermarket. Namun anda bisa membuatnya dengan cara di atas untuk mendapatkan saus yang segar.

Cara Menyusun Kebab Buah

  1. Siapkan piring terlebih dahulu sebagai alas, kemudian anda letakan kulit kebab berupa roti atau tortilla.
  2. Tata potongan buah seperti potongan nanas, apel malang, daging buah tomat, melon, strawberry dan daun lettuce di atas kulit kebab. Pastikan rapih dan tidak terlalu banyak sehingga masih kulit masih bisa dilipat.
  3. Ambil saus kemudian anda tuang saus buah tersebut perlahan secara zigzag.
  4. Setelah semua bahan isian sudah dimasukan kemudian anda gulung roti kebab beserta isian di dalamnya.
  5. Panaskan wajan datar yang sudah diolesi margarine atu minyak, kemudian anda panggang kebab buah tersebut. Panggang kulit buah hingga berwarna kecoklatan.
  6. Sajikan kebab selagi masih hangat kepada keluarga dan teman anda.
Dengan peluang yang masih terbuka lebar, bisnis kebab buah bisa menjadi alternatif jika anda suka berbisnis kecil-kecilan dan yang terpenting selalu usaha dan berdoa kepada Tuhan yang Maha Esa 
Referensi

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »